Saturday 6 August 2022

Pilihan Warna Rambut yang Paling Cocok untuk Wanita Indonesia

Mayoritas wanita Indonesia dianugerahi rambut berwarna hitam dan kulit berwarna sawo matang hingga kuning langsat. Kombinasi warna kulit dan rambut tersebut membuat wanita-wanita Indonesia tampak memiliki kecantikan yang khas.

Dengan rambut hitam, wanita Indonesia terlihat lebih feminim, seksi, dan mampu memikat setiap mata yang memandangnya.

Meski rambut hitam itu sudah cukup cantik. Namun, kadangkala kita ingin terlihat berbeda dengan warna rambut yang berbeda dari kebanyakan warna rambut orang-orang di sekitar kita.

Untuk mendapatkan warna rambut yang berbeda, tentu kita membutuhkan warna rambut atau yang biasa kita sebut semir rambut.

Tapi, disinilah dilemanya. Rambut yang berwarna gelap umumnya sulit untuk diwarnai dengan warna-warna terang.

Sehingga, banyak wanita Indonesia yang ingin mencoba menerapkan warna rambut terang, terpaksa harus melalui proses bleaching rambut terlebih dahulu.

Sayangnya, bleaching tidak begitu disarankan karena bisa menyebabkan kerusakan pada rambut.

Tapi untungnya, dengan pewarna modern, rambut hitam tetap bisa diwarnai agar terlihat lebih menarik. Untuk rambut hitam, berikut adalah beberapa pilihan warna rambut yang paling cocok untuk diterapkan.

1. Warna Rambut Highlight Pirang

Warna Rambut Highlight Pirang untuk Rambut Hitam

image from 2knowandvote.com

Menambahkan highlight berwarna pirang pada rambut hitam bisa membuat kulit wajah kita yang berwarna sawo matang atau kuning langsat terlihat makin glowing.

Menerapkan highlight tidak hanya membuat penampilan semakin menarik, tapi juga bisa mencegah kita tampil over. Karena warna dasar rambut kita masih terlihat jelas.

2. Warna Rambut Coklat Karamel

Warna Rambut Coklat Karamel

image from pinterest.com

Highlight berwarna coklat karamel pada rambut hitam bakal terlihat luar biasa cantik. Karena highlight berwarna coklat karamel bisa menciptakan dimensi yang berbeda terhadap penampilan kita.

Pilihan warna rambut ini bisa kamu terapkan untuk tampil santai atau kalau kamu ingin bergaya di acara-acara khusus.

Untuk membuat warna rambut coklat karamel ini tampil elegan, kamu bisa membuat rambut lebih sedikit agak bergelombang.

3. Highlight Coklat

Contoh warna semir rambut coklat

Image from Thetrendspotter.net

Highlight berwarna coklat pada rambut hitam bisa membuat rambut seolah-olah habis dibawa berjemur di bawah sinar matahari yang terik.

Warna tersebut bisa menciptakan tampilan yang lembut serta bisa menangkap terpaan cahaya sehingga rambut akan tampak semakin bersinar di bawah sinar lampu atau di bawah sinar matahari.

Untuk menciptakan tampilan yang halus, highlight berwarna coklat pada rambut sebaiknya diterapkan agak ke bagian tengah.

4. Highlight Warna Platinum

Highlight Warna Rambut Platinum

Jika kamu ingin tampil lebih berani, kamu bisa mencoba mewarnai rambut warna-warna yang agak terang. Misalnya, dengan menerapkan highlight berwarna platinum.

Pilihan warna rambut ini umumnya lebih cocok diterapkan pada wanita yang memiliki kulit berwarna kuning langsat atau yang agak pucat.

Menerapkan semir highlight warna platinum pada rambut hitam memang tidak mudah. Dibutuhkan keahlian khusus untuk menerapkan warna ini. Tapi jika bisa diaplikasikan, hasilnya saya yakin akan sangat worth it.

Jadi, pastikan kamu pergi ke salon untuk meminta bantuan penata rambut yang sudah berpengalaman jika ingin mencoba gaya yang satu ini.

5. Mewarnai Rambut dengan Highlight Warna Tembaga

Mewarnai Rambut dengan Highlight Warna Tembaga

Disamping warna platinum, warna tembaga adalah pilihan lain warna rambut yang terkesan berani dan sangat menarik perhatian.

Memberikan sentuhan warna tembaga pada rambut akan membuat rambut terlihat makin berkilau.

Cara Merawat Rambut yang Disemir

Bukan rahasia apabila mewarnai rambut dapat menyebabkan rambut menjadi rusak dan kering karena kehilangan kelembaban.

Agar rambut yang diwarnai tetap bisa tumbuh sehat, tidak kering dan tidak rusak, kita harus melakukan beberapa perawatan ekstra, seperti:

  • Menggunakan conditioner untuk menjaga kelembaban rambut
  • Kurangi penggunaan catok dan hair dryer, atau hindari sama sekali jika memungkinkan. Karena panas yang berasal dari alat-alat tersebut bisa membuat rambut semakin kering
  • Luangkan waktu untuk menerapkan masker rambut antara 5 hingga 10 menit, sebanyak 2 kali seminggu untuk menambahkan nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut
  • Salah satu musuh pewarna rambut yang harus kita waspadai adalah sinar ultraviolet dari matahari. Karen sinar UV bisa membuat warna rambut yang terang jadi memudar. Oleh sebab itu, kurangi berjemur di bawah sinar matahari langsung atau gunakan payung ataupun topi saat harus berada di bawah sinar matahari
  • Klorin juga bisa menyebabkan warna rambut memudar. Oleh sebab itu, kalau kamu sering pergi berenang, kamu wajib mempertimbangkan untuk membeli penutup kepala renang
  • Penuhi nutrisi rambut melalui makanan yang sehat. Terutama, dari makanan-makanan yang banyak mengandung minyak ikan seperti ikan salmon atau ikan-ikan yang mengandung asam lemak omega 3, serta makanan yang banyak mengandung vitamin E

Kesimpulan Pilihan Warna Rambut untuk Wanita Indonesia

Meski kilau rambut hitam selalu bisa membuat siapapun yang melihatnya akan terpesona. Namun, adakalanya kita ingin tampil berbeda dengan warna rambut selain hitam.

Bagi kita (wanita Indonesia) yang punya rambut berwarna gelap seperti hitam atau coklat gelap, mewarnai rambut tidak pernah mudah. Pasalnya, rambut yang berwarna hitam umumnya lebih sulit untuk diwarnai.

Tapi untungnya, teknologi modern pada pewarna rambut ini memudahkan kita untuk mewarnai rambut hitam agar terlihat lebih menarik dengan menggunakan berbagai macam warna.

Dari sekian banyak pilihan warna yang cocok untuk diterapkan pada rambut wanita Indonesia yang rata-rata berwarna hitam, warna-warna yang tidak terlalu mencolok seperti warna coklat karamel atau coklat gelap adalah yang paling direkomendasikan.

Meski demikian, kita bisa tampil lebih berani dengan menerapkan warna-warna yang lebih terang. Seperti warna tembaga (pirang) hingga warna platinum.

Kalau kamu tertarik untuk mewarnai rambut dengan warna coklat, kamu bisa mengecek beberapa referensi warna rambut coklat karamel dan coklat gelap yang menarik dengan mengklik link yang telah saya cantumkan tersebut.


Previous Post
Next Post

post written by:

Seorang ibu yang senang menulis tentang motivasi diri, parenting dan juga tentang kehidupan sehari-hari di Jombloku. Semoga blog ini bisa membawa manfaat buat kita semua.

0 comments: